Hearing Dengan Permata, DPRD Usul Bentuk Tim Terpadu

WhatsApp Image 2023 02 16 at 15.46.52

Lensakaltim.com (Kutim) – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutai Timur (Kutim) melalui komisi gabungan, menerima kunjungan sejumlah sopir truck, yang tergabung dalam organisasi Persatuan Truck Material (Permata) Sangatta Kutai Timur, Rabu (16/2/2023).

Rapat Dengan Pendapat (RDP) dengan pengurus Permata itu, tidak terlepas dari keluhan ratusan sopir pengangkut material, untuk memperoleh BBM bersubsidi jenis solar.

Kepada sejumlah awak media, Sekretaris Komisi B DPRD Kutim, Basti Sanggalangi mengatakan, pemerintah harus secara bijak dan tegas melihat fenomena ini. Terlebih keberdaan truck material ini, untuk mendukung pembangunan daerah.

“Intinya, apa yang saya amati dan perhatikan memang perlu ditindak lanjuti cepat, karena rekan-rekan kita dari Permata keluhkan susah mendapatkan solar,” papar Basti Sanggalangi.

WhatsApp Image 2023 02 16 at 15.46.50
Suasana rapat, DPRD bersama Permata.

Menurut Basti, langkah awal yang bisa disikapi pemerintah melihat persoalan ini, yakni membentuk tim terpadu. Dengan harapan, pengawasan bisa dilakukan secara menyeluruh sehingga masalah ini tidak berlarut-larut.

“Jangan sampai ada musibah baru bergerak semua, ini perlu kita hindari. Dan kita harap adanya pertemuan ini, tidak ada lagi antrian di Kutim terkait BBM, biar ekonomi kita juga jalan,” tegas politisi Partai Amanat Nasional (PAN) Kutim.

Kesempatan itu, Basti juga meminta pemerintah menyurati BPH Migas, untuk meminta penambahan kuota solar, mengingat tahun ini Kutim hanya memperoleh 21 ribu ton. “Kalau bisa samalah dengan tahun 2022 lalu, yakni 28 ribu ton. Kalau ada pengurangan, antrian bisa lebih parah lagi,” tutupnya. (lk01)

Pos terkait