Rakor Forkopimcam se Kutim, Ini Kata Pjs Bupati

Rakor Forkopimcam se Kutim, Ini Kata Pjs Bupati
Rakor Forkopimcam se Kutim, Ini Kata Pjs Bupati

Lensakaltim.com (Kutim) – Pelaksana jabatan sementara (Pjs) Bupati Kutai Timur (Kutim), Agus Hari Kesuma membuka secara resmi kegiatan rapat koordinas (rakor) Forum Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Se Kutim. Konsilidasi Forkopimda dengan Forkopimcam menjelang pelaksanaan Pilkada Kutim tahun 2024, berlangsung di Hotell Royal Viktoria Sangatta.

Dalam sambutanya, Agus Hari Kesuma meminta Aparatur Sipil Negara (ASN), TNI dan Polri dapat menjaga netralitas terkait Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024. Institusi pemerintah dan penegak hukum harus netral, sehingga Pilkada Kutim dapat berjalan dengan aman dan baik.

“Wajib ASN, TNI dan Polri iitu harus netral karena institusi ini merupakan institusi yang menjadi contoh untuk masyarakat. Kalau mereka tidak netral, maka sampai dibawah juga akan tidak aman dan damai saat Pilkada nanti,” beber Agus Hari Kesuma.

Rakor Forkopimcam se Kutim, Ini Kata Pjs Bupati

Lebih jauh Agus Hari Kesuma mengatakan, ASN yang terlibat atau tidak netral maka banyak penalty (hukuman) yang menanti diantaranya tidak naik pangkat atau susah dalam naik pangkat serta tidak ada sanggahan terkait netralitas. Ia juga mengungkapkan bahwa money politik atau politik uang dalam Pilkada, tidak diperkenankan karena hanya akan merugikan paslon.

“Dalam politik ini ibaratnya tisu semua bisa langsung bersentuhan antara satu dan lainnya karena pembatas yang tipis jadi kita harus benar – benar menjaga semua aturan dalam Pilkada. Ada aturan mainnya yang harus diiikuti,” bebernya.

Kesmepatan itu, Agus Hari Kesuma berharap rakor ini bisa mencatat dan mengambil hal yang baik, terutama terkait masalah netralitas ASN, sebab pelanggaran yang paling riskan adalah pelanggaran terkait netralitas ASN. “Sama-sama kita menjaga,  agar Pilkada ini berjalan dengan baik,” tuutupnya. (adv/lk01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *