Sidang Paripurna 46, Bupati Sampaikan Capaian Setahun Terakhir

IMG20211011121400 scaled

Lensa Kaltim (Kutim) – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutai Timur (Kutim) melaksanakan Rapat Paripurna ke 46 dengan agenda Penyampaian Pidato Bupati Ardiansyah Sulaiman, Senin (11/10/2021) pagi.

Rapat paripurna secara terbatas dengan protokol kesehatan secara ketat itu, Ardiansyah Sulaiman menyampaikan, berbagai program telah di capai  baik dalam setahun terakhir maupun sejak Kutim berdiri.

“Ada lima prestasi terbaik Kutim dalam setahun terakhir. Pertama, raihan sejumlah penghargaan. Yaitu penghargaan SAKIP Award dari Kementerian PAN-RB pada tahun 2020, Terbaik kedua bidang pengembangan holtikultura kehutanan dan pramuka tingkat Kaltim 2020,” ucapnya.

“Selanjutnya, penghargaan Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK RI yang diterima secara terus menerus 2016-2020, kemudian ditahun 2021 menerima Wajar Dengan Pengecualian (WDP),” sambungnya.

“Ada juga penghargaan lainnya adalah terbaik bidang kepramukaan dan pengembangan holtikultura dan terakhir penghargaan Kabupaten Layak Anak (KLA) tingkat Pratama,” tambahnya.

Keinginan dan harapan dari seluruh lapisan masyarakat, melalui perjuangan yang panjang dan melelahkan yang mengorbankan tenaga, pikiran, harta, jabatan dan lain sebagainya.

“Selama 20 tahun ini, sudah banyak hal yang kita capai, namun kedepan lebih banyak lagi yang harus kita lakukan untuk memenuhi tanggung jawab seiring tantangan yang semakin kompleks, “ tutup Ardiansyah Sulaiman.

Rapat paripurna yang dipimpin langsung Ketua DPRD Joni, yang didampingi Wakil Ketua 1 Asti Mazar, Wakil Ketua 2 Arfan. Serta turut hadir Sekretaris Daerah Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah, Pimpinan Forum Koordinasi Perangkat Daerah dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah.(Shr)

Pos terkait