Tak Lagi Ngantri, Cetak KTP di Kukar Cukup di Kecamatan

WhatsApp Image 2023 10 19 at 20.11.17
Kepala Disdukcapil Kukar, Iryanto

lensakaltim.com Kukar Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kutai Kartanegra (Disdukcapil Kukar) Muhammad Iryanto kerap menerima keluhan dari warga.

Salah satunya panjangnya antrean pencetakan Kartu Tanda Penduduk (KTP) elektronik.

“Ini, karena pencetakan KTP elektronik di Kukar masih terpusat di kantor Disdukcapil di Tenggarong,” ujar Iryanto kepada media medio Oktober 2023 ini.

Tak ingin terus-terusan dikomplain warga dan petugasnya, Iryanto akhirnya mencari solusi. Yakni, mengadakan 20 unit mesin pencetak KTP elektronik.

Mesin itu, ia sebar ke 20 kecamatan di Kukar. Targetnya, pelayanan KTP di Disdukcapil Kukar di Tengggarong diurai.

Warga yang tersebar di 20 kecamtan dan 130an desa di Kukar bisa mendapat KTP di kecamatan.

“Dengan adanya alat pencetakan KTP elektronik ini, kami ingin memaksimalkan program pelayanan pencetakan KTP elektronik di seluruh kecamatan di Kukar,” katanya.

Agar program ini berjalan lancar, Disdukcapil sudah menyiapkan operator pencetak KTP di setiap kecamatan.

“Ini salah satu percepatan pelayanan pencetakan KTP elektronik di Kecamatan di Kukar,” kuncinya. (advdiskominfokukar)

Pos terkait