Lensakaltim.com (Kutim) – Kabupaten Kutai Timur (Kutim) menjadi lokasi apel besar peringatan ke 64 hari Pramuka tahun 2025 dan Jambore tingkat daerah Kalimantan Timur (Kaltim). Pada apel besar yang dilaksanakan di halaman kantor Bupati Kutim, Kamis (27/11/2025) pagi, Wakil Gubernur Kaltim Seno Aji, bertindak selaku pembina.
Dalam sambutanya dihadapan Wabup Kaltim, Bupati Kutai Timur Ardiansyah Sulaiman, mengaku bangga dengan dipilih Kutim sebagai tuan rumah. Ia mendorong implementasi tema yakni kolaborasi untuk membangun ketahan bangsa, bisa diterapkan seluruh peserta apel besar pramuka dan jambore daerah tahun 2025.
“Terima kasih atas kepercayaan, sehingga Kutim kembali menjadi tuan rumah untuk event besar seperti Pramuka. Selamat datang untuk seluruh kontingen yang telah datang dari kabupaten dan kota di Kaltim. Jadikan kegiatan ini sebagai pengalaman terbaik bagi kalian,” ungkap Ardiansyah Sulaiman.
Lebih jauh, Ardiansyah Sulaiman menuturkan bahwa pemerintah siap membangun karakter geneasi muda melalui gerakan pramuka. Ia mengaku bahwa Ini bukan hanya slogam namun bukti nyata dengan mewujudkan langka strategis kolaboratif dibawah naungan Disdikbud Kutai Timur.
“Bukti nyatanya kami yakni dengan membangun sekretariat kwaran yang representatif di seluruh Kecamatan, penyedian sarana dan prasarana sekretariat kwaran, transformasi digital, pemberian seragam gratis untuk seluruh pembina dan anak-anak didik negeri dan swasta se Kutim,” jelasnya
“Dukungan ini kami lakukan, karena kami yakini seluruh program kabupaten menjadi penopang krusial bagi pembangunan karakter untuk generasi muda tentunya melalui gerakan pramuka,” sambungnya.
Diakhir sambutan, Ardiansyah Sulaiman meminta kontingen jambore Kutai Timur untuk menjaga nama baik daerah dan kesehatan. “Kedepankan sportivitas dan berikan yang terbiak untuk persaudaraan dan kecintaan terhadap Kutim,” pungkas Ardiansyah Sulaiamn, yang juga sebagai ketua Majelis pembimbing Kwarcab Kutai Timur. (adv/lk)













