Pemkab Kutim Apresiasi Pandangan Fraksi PPP Terkait APBD 2025

Pemkab Kutim Apresiasi Pandangan Fraksi PPP Terkait APBD 2025
Pemkab Kutim Apresiasi Pandangan Fraksi PPP Terkait APBD 2025

Lensakaltim.com (Kutim) – Pemerintah Kabupaten Kutai Timur (Pemkab Kutim) melalui Asisten III Bidang Administrasi Umum, Sudirman Latif memberikan tanggapan positif terhadap pandangan umum yang disampaikan oleh Fraksi Persatuan Pembangunan (PPP), terkait Nota Keuangan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2025.

Dihadapan peserta rapat paripurna ke-21 yang dipimpin oleh Ketua DPRD Kutim, Jimmi, Sudirman mengucapkan terima kasih kepada Fraksi PPP yang telah menerima penjelasan pemerintah mengenai rancangan APBD.

Sudirman menuturkan bahwa beberapa masukan yang disampaikan oleh Fraksi PPP, akan menjadi perhatian serius bagi pemerintah daerah. “Beberapa masukan akan kami garisbawahi dan tindaklanjuti dengan baik, seperti untuk lebih kreatif dan cerdas dalam menghasilkan dan mengelola sumber pendapatan daerah,” jelasnya.

Menurut Sudirman, Kemandirian fiskal, merupakan salah satu cita-cita bersama yang ingin dicapai oleh pemerintah daerah Kutai Timur. “Kemandirian fiskal adalah sebuah kondisi yang juga menjadi cita-cita bersama segenap pemerintah daerah Kutai Timur,” tegasnya.

Dalam upaya mencapai kemandirian fiskal, pemerintah daerah berjanji untuk bekerja keras dan bergerak cepat dalam melaksanakan berbagai kegiatan.

“Selain itu, pemerintah daerah juga akan bekerja keras dan bergerak cepat serta cermat dalam melaksanakan atau mengimplementasikan kegiatan sehingga target daerah dapat dimaksimalkan,” tuturnya.

Mantan Kepala Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans) itu juga menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah daerah dan DPRD dalam merumuskan kebijakan yang tepat.

“Kami berharap kerjasama yang baik antara pemerintah daerah dan DPRD dapat terus terjalin, sehingga semua program dan kegiatan dapat berjalan dengan efektif,” harapnya.

Dalam pertemuan tersebut, Sudirman Latif juga mengajak semua pihak untuk bersama-sama berkontribusi dalam pembangunan daerah. “Mari kita bersama-sama berkontribusi dalam pembangunan Kutai Timur agar lebih baik di masa yang akan datang,” ajaknya.

Dengan semangat kolaborasi dan komitmen untuk meningkatkan kemandirian fiskal, Pemda Kutai Timur optimis dapat mencapai target-target yang telah ditetapkan. “Kami akan terus berupaya untuk mewujudkan harapan masyarakat melalui pengelolaan APBD yang transparan dan akuntabel,” tutupnya. (adv/ns/lk01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *