Perjuangan Timnas U23 Belum Usai, Wabup Minta Dukungan Masyarakat

Perjuangan Timnas U23 Belum Usai, Wabup Minta Dukungan Masyarakat
Perjuangan Timnas U23 Belum Usai, Wabup Minta Dukungan Masyarakat

Lensakaltim.com (Kutim) – Wakil Bupati Kutai Timur (Kutim) Kasmidi Bulang, meminta masyarakat Kutim terus mendukung perjuangan Tim Nasional (Timnas) sepak bola yang berlaga untuk merebutkan posisi tiga dalam ajang Piala Asia U-23.

Perjuangan Timnas tidak muda, terlebih dalam perebutan posisi ketiga, Kamis  (02/05) malam, garuda muda akan bersua dengan Iraq. “Meskipun Timnas kita kalah dengan Uzbekistan, tapi jangan kwatir kalau kita mampu juara ketiga, mengalahkan Iraq secara otomatis akan lolos ke Olimpiade Prancis nanti,” beber Kasmidi Bulang.

Kasmidi Bulang yang juga ketua Asosiasi Sepak Bola Kabupaten (Askab) Kutim ini menyebut, perjuangan yang sudah di tunjukan punggawa Timnas dalam ajang yang baru pertama kali di ikuti, mampu menembus partai semifinal kejuaraan yang di ikuti negara asia ini patut di apresiasi.

Selain menunjukan semangat juang yang luar biasa, tim di bawah asuhan pelatih asal Korea Selatan Shin Tae Yong ini, juga mampu mengkandaskan perlawanan tim kuat asia lainya seperti Australia dan Korea Selatan.

Perjuangan Timnas U23 Belum Usai, Wabup Minta Dukungan Masyarakat

“Dan yang tidak banyak orang tau, kalau salah satu punggawa Garuda muda kita yaitu Witan Sulaiman, lahirnya di Kutai Timur, tepatnya dari Desa Melan Kecamatan Long Mesangat,” ucap Wabup Kasmidi.

Kesempatan itu, dirinya juga tak lupa memberikan motivasi kepada 254 siswa yang sudah di nyatakan lulus agar kesusksesan punggawa Timnas membawa nama harum di kancah olahraga internasional.

“ini menjadi motivasi dan dorongan bagi para siswa untuk terus memiliki semangat pantang menyerah dalam meraih cita-cita hidupnya. Sepanjang mampu berkontribusi membawa nama harum bangsa ini, kita harus support,” tutupnya (adv/tj/lk01)

Pos terkait