Solusi Pakan Mahal, Pabrik Pakan Ikan Akan Dibangun di Kecamatan Loa Kulu

images 10
Ilustrasi mesin pembuat pakan ikan. ist

lensakaltim.com (Kukar) Pakan yang bermutu, mudah didapat dan terjangaku merupakan salah satu kunci keberhasilan usaha perikanan. Untuk meningkatkan daya saing para pembudidaya perikanan lokal, Pemkab Kukar berencana membangun sebuah pabrik pakan di Kecamatan Loa Kulu.

“Tujuan pembangunan pabrik pakan ikan itu merupakan solusi harga pakan ikan yang saat ini terlampau tinggi,” kata Kepala Dinas Perdagangan dan Industri Kukar (Disperindag) Kukar, Arfan Boma melalui Kepala Bidang Perindustrian, Disperindag Kukar, Arbain, kepada awak media, Senin, 6 November 2023.

Arbain menjelaskan, pabrik pakan ikan itu direncanakan dibangun 2024 nanti. Mempersiapkan hal tersebut, seluruh persiapan administrasi dan perizinan sedang dimatangkan.

“Termasuk pematangan lahan pabrik seluas 2 hektare di Kecamatan Loa Kulu,” bebernya.

Tak ketinggalan, Disperindag Kukar juga fokus di penelitian awal. Menggandeng Pemerintah Kecamatan Loa Kulu, peneliti Badan Riset Daerah (BRIDA) Kukar termasuk akademikus perguruan tinggi.

“Hasil pengkajian ini akan menentukan spesifikasi pembangunan pabrik pakan ternak, termasuk kelayakan dan estimasi biaya pembangunannya,” jelas Arbain.

Sebagai informasi, perikanan di Kecamatan Loa Kulu memang sudah lama terkenal di Kukar dan Kaltim. Sejak dahulu, kawasan ini dikenal sebagai sentra perikanan. Baik perikanan budidaya maupun keramba.

Bahkan, hasil perikanan asal Loa Kulu sudah bisa mencukupi kebutuhan lokal dan dipasarkan ke sejumlah pasar di Samarinda, Kukar dan Balikpapan. (*adv/diskominfokukar)

Pos terkait